Bawaslu Kota Tasikmalaya Gelar Apel Pagi untuk Tingkatkan Kedisiplinan di Masa Non-Tahapan
|
Tasikmalaya, Senin 21 Juli 2025 — Dalam rangka memperkuat kedisiplinan dan soliditas internal, Bawaslu Kota Tasikmalaya melaksanakan apel pagi rutin di halaman kantor. Apel kali ini dipimpin langsung oleh Anggota Bawaslu Kota Tasikmalaya selaku Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran, Data, dan Informasi.
Apel pagi yang digelar di masa non-tahapan ini turut dihadiri oleh Ketua Bawaslu Kota Tasikmalaya, Zaki Pratama Sauri, serta Anggota Bawaslu lainnya, Enceng Fuad Syukron yang merupakan Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas.
Dalam arahannya, pembina apel menekankan pentingnya menjaga kedisiplinan, semangat kerja, dan kesiapsiagaan jajaran sekretariat maupun pengawas pemilu dalam menghadapi berbagai dinamika pengawasan, meskipun tahapan pemilu belum berlangsung.
“Disiplin bukan hanya soal hadir tepat waktu, tetapi juga bagaimana kita menjaga integritas dan konsistensi dalam setiap tugas pengawasan yang diamanahkan,” ujar pembina apel dalam sambutannya.
Apel pagi ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan Bawaslu Kota Tasikmalaya untuk menjaga profesionalisme, membangun koordinasi yang solid, serta mempersiapkan diri menghadapi agenda-agenda strategis pengawasan ke depan.
Humas Bawaslu Kota Tasikmalaya